Senin, 03 Agustus 2009

Miliaran Rupiah dari Ring Back Tone


Satu lagi penghargaan baru di dunia musik yang
sekaligus memberikan pendapatan tambahan: ring back tone (RBT). Panasonic --

institusi yang tiap tahun memberikan penghargaan bagi insan musik di Tanah Air
lewat ajang Panasonic Award --- pada 2006
pertama kali memberikan penghargaan
bagi RBT terlaris kepada lagu Kenangan Terindah yang dinyanyikan Samsons. Lagu
yang
berbulan-bulan menduduki posisi tangga lagu terbaik ini berhasil diunduh
(download) lebih dari 2,1 juta kali. Grup band yang
dikomandani Bams itu
sekaligus terpilih sebagai grup musik terbaik karena berhasil menyabet lima
gelar, termasuk album Pop
Terbaik.


Andreas Wullur, manajer Samsons, menyebutkan bahwa RBT
memang tidak bisa dianggap enteng. Sejak awal diluncurkan, album
yang bertajuk
Naluri Lelaki sudah menyediakan fasilitas download RBT bagi penggemarnya. Di
setiap kemasan kaset dan CD
disertakan semacam buklet kecil yang berisi daftar
RBT dari para artis Universal Music (perusahaan rekaman Samsons), berikut cara

mengunduhnya. “Ini sudah menjadi bagian kontrak Samsons dengan Universal Music,”
ungkap Andreas.



Hasilnya, hingga Desember 2006 lagu-lagu di album Naluri
Lelaki telah diunduh lebih dari 3 juta kali, dengan Kenangan Terindah
sebagai
best seller. Bila untuk mengunduh dikenakan tarif Rp 7-9 ribu, total pendapatan
RBT dari album tersebut mencapai Rp 21
miliar lebih. “Soal pembagian keuntungan
dan besarnya royalti, itu rahasia perusahaan,” ujar Andreas berkilah.



Ia
mengungkapkan, pendapatan terbesar Samsons diperoleh dari penjualan CD/kaset,
pentas (baik on air maupun off air) dan RBT.
“RBT menyumbang 30% dari total
income band,” ungkapnya. Namun, bila dibandingkan dengan pentas, sebenarnya

tingkat pemasukan RBT jauh lebih besar. “Karena ketika show kan di samping kami
keluar tenaga dan waktu, pengeluaranpengeluaran
untuk operasional juga besar.
Jadi, lebih kecil jatuhnya kalau dibanding RBT yang istilahnya kami tinggal
duduk sudah
dapat uang, tidak ada biaya,” Andres memaparkan.



Direktur
Pemasaran & Penjualan Universal Music Indonesia (UMI) Daniel Tumiwa
mengatakan, baik Samsons maupun Kenangan
Terindah menempati peringkat pertama di
jajaran 10 besar artis dan lagu yang terbanyak diunduh sepanjang 2006. Bahkan,

Samsons menempatkan empat lagu dari album tersebut dalam 10 besar lagu paling
banyak diunduh di antara lagu-lagu dari jajaran
artis UMI.



Selain
Kenangan Terindah, lagu Tombo Ati yang dilantunkan Opick juga termasuk yang
terlaris di bisnis RBT. Pada Ramadhan tahun
lalu saja, lagu berbahasa Jawa itu
diunduh lebih dari 200 ribu kali. Ini jelas menjadi salah satu pemasukan ekstra
bagi artis ataupun
Aquarius Musikindo, perusahaan rekaman tempat Opick
bernaung.



Musica Studio‘s pun meraih berkah dari bisnis baru ini lewat
salah satu artis andalannya, Peterpan. Bahkan, lagu Tak Bisakah milik
grup band
itu pernah dibeli lebih dari 30 ribu pelanggan sehari. Sementara lagu Ada Apa
Denganmu mencapai penjualan 15-20 ribu
sehari.



Tingginya minat pelanggan
seluler menggunakan fasilitas RBT menjadi berkah pula bagi operator
telekomunikasi. Seperti
diungkapkan Anyia Rumonda, GM Mobile Data Services
Telkomsel, fitur ini menyumbang 2% terhadap total pendapatan Telkomsel.
Total
pelanggan aktif RBT Telkomsel rata-rata 3,3 juta, atau sekitar 10% dari total
pelanggan Telkomsel yang mencapai 35 juta.



Anyia mengatakan, setiap hari
traffic RBT rata-rata mencapai 100 ribu. Malah, pada Ramadhan 2006, traffic-nya
meningkat menjadi
120 ribu/hari. Dengan angkat tersebut, bisa diperkirakan,
revenue yang diperoleh Telkomsel dari RBT mencapai Rp 900 juta/hari.
“Revenue
yang didapat dari RBT akan dibagi dengan content provider,”
ungkapnya.



Daniel menambahkan, keuntungan dari bisnis RBT dibagi secara
proporsional dengan pihak-pihak yang terlibat: operator,
perusahaan rekaman dan
artis. Kerja sama ketiga pihak ini, menurutnya, didasari kepercayaan (trust)
yang tinggi. Sebelum teken
kontrak dengan operator, UMI mempelajari sistem yang
digunakan tiap operator. “RBT relatif aman dan operator pun cukup
terbuka kalau
kami mau cek jumlah lagu yang di-download,” ungkapnya.

0 komentar:

Posting Komentar

b coment aja kalu mau pasti aku coment balik ..oke blog do follow b

Mengenai Saya

Foto saya
yang mau pasang disini gratis kok.sapa saja dan dimana aja...dijamin gratis..enak`an kunjungi juga blog Q ellinote.blogspot.com our-backlink.blogspot.com add facebook aQ yea ellcute@gmail.com

Blog Archive

 

elli story Copyright © 2009 Cosmetic Girl Designed by Ipietoon | In Collaboration with FIFA
Girl Illustration Copyrighted to Dapino Colada